Senin, 22 Oktober 2012

Nyam! Berkunjung ke Ternate, Coba Icip 'Sashimi'

Ternyata tak mudah mengendalikan bambu gila

Sammy Traveller - Siapa bilang sashimi cuma ada di Jepang. Di Ternate, ada juga makanan khasnya yang mirip dengan sashimi, yaitu gohu. Tidak percaya? Cicipi saja sendiri!

Beragam kegiatan dilakukan Sammy Traveller dalam Petualang Buah Tangan dari Lereng Gunung Gamalama. Di sana, sammy melihat perkebunan cengkeh, mencicipi gohu atau sashimi ala ternate, hingga mencoba serunya kegilaan bambu gila.

Cerita dari Ternate memang tak pernah padam, beragam keunikan ada di sini. Salah satunya di Marikurubu, Ternate, terdapat pohon cengkeh tertua di dunia, penduduk menyebutnya cengkeh afo. Untuk mencapainya kita harus menuju lereng Gunung Gamalama.

Hutan cengkeh tersebar merata di pelosok Ternate. Penduduk lereng Gunung Gamalama banyak yang menggantungkan hidupnya dari rempah-rempah ini. Cengkeh sebagai komoditas unggulan dari Ternate, namun sayangnya cengkeh-cengkeh ini dijual ke daerah lain dalam bentuk mentah karena Maluku Utara tidak memiliki industri pengolahan cengkeh sama sekali.

Tak lengkap pula ke Ternate tanpa mencicipi gohu atau sashimi ala Ternate. Cara memasaknya cukup hanya ditambahi jeruk nipis. Wih, seperti apa ya rasanya?

Kenyang menyantap gohu, perjalanan ke Ternate akan semakin lengkap setelah melihat tradisi lokal yang satu ini, bambu gila! Dinamakan bambu gila karena bambu ini akan bergerak tanpa kendali. Padahal tak dikendalikan manusia, temukan serunya kegilaan bambu gila ini di dalam Petualang Buah Tangan dari Lereng Gunung Gamalama.

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda